close

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store – Hallo sobat koplo, melakukan pembaruan pada suatu aplikasi merupakan hal yang penting untuk anda lakukan. Hal tersebut bertujuan agar anda mendapatkan aplikasi dengan fitur yang terbaru dan bug yang sudah diperbaiki. Untuk cara update aplikasi di Play Store, silahkan anda baca artikel saya yang berjudul cara mengupdate aplikasi melalui Play Store (satu per satu atau banyak sekaligus).

Membahas masalah update aplikasi melalui Play Store, pernahkan anda mengalami kehabisan kuota padahal anda tidak menggunakannya untuk streaming atau mendownload file yang besar? Hal tersebut bisa disebabkan oleh update otomatis yang dilakukan oleh Google Play terhadap suatu aplikasi. Jika update otomatis pada Google Play anda dinyalakan, maka setiap ada aplikasi yang Update, Play Store secara otomatis akan melakukan Update terhadap aplikasi tersebut.

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store
Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store

 

Cara Mematikan Update Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store

Update otomatis merupakan fitur yang disediakan oleh Google Play Store untuk memudahkan pengguna dalam mengupdate suatu aplikasi jika ada pembaruan. Jika anda mengaktifkan fitur update otomatis, maka Google Play akan langsung mendownload versi terbaru dari aplikasi tersebut tanpa sepengetahuan anda.

Hal tersebut merupakan salah satu penyebab mengapa kuota internet anda bisa tiba-tiba habis padahal anda tidak menggunakannya secara berlebihan. Hal tersebut tentu akan sangat mengganggu anda. Apalagi jika aplikasi yang diupdate itu berukuran besar. Maka kuota internet anda yang terpakai akan besar juga.

Baca Juga :  Cara Melihat Daftar Aplikasi yang Pernah Diinstall atau Sudah Diuninstall Melalui Play Store

Oleh karena itu, sebagaian besar orang lebih memilih untuk mematikan fitur update otomatis agar kuota anda tidak tiba-tiba habis hanya untuk mengupdate suatu aplikasi. Jika anda belum mengetahui cara untuk mematikan update otomatis terhadap aplikasi yang ada pembaruan di Play Store, silahkan anda ikuti tutorial berikut ini :

1. Pertama, silahkan buka Play Store di HP anda
2. Setelah itu, klik gambar profil yang berada di pojok kanan atas, kemudian masuk ke Setelan

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store
Masuk ke setelan

 

3. Pada menu setelan, silahkan anda masuk ke Preferensi Jaringan -> Update otomatis aplikasi

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store
Preferensi jaringan -> Update otimatis

 

4. Pada setelan update otomati aplikasi terdapat 3 pilihan yang dapat anda gunakan :

Melalui jaringan apa pun
Jika anda memilih melalui jaringan apa pun, maka Play Store akan melakuakn update secara otomatis terhadap setiap aplikasi yang ada pembaruan. Entah itu menggunakan jaringan WiFi, Kuota, maupun Pulsa. (Tidak direkomendasikan)

Melalui Wi-Fi saja
Jika anda memilih melalui Wi-Fi saja, maka Play Store akan melakukan update terhadap aplikasi yang ada pembaruan hanya pada saat HP anda terkoneksi ke jaringan Wi-Fi. Ketika HP anda terkoneksi ke Wi-Fi, Play Store akan melakukan update otomatis. Sedangkan, jika HP anda menggunakan paket data/pulsa, Play Store tidak akan melakukan update otomatis. (Direkomendasikan)

Baca Juga :  Cara Mengetahui Ukuran Aplikasi Yang Terinstall + Datanya Melalui Play Store

Jangan update otomatis aplikasi
Pilihan yang ketiga adalah jangan update otomatis aplikasi. Jika anda memilih jangan update otomatis aplikasi, maka fitur Auto Update play store akan dimatikan. Hal tersebut berarti Play Store tidak akan melakukan update otomatis ketika ada pembaruan disuatu aplikasi. Untuk mendapatkan update terbaru dari aplikasi tersebut, maka anda harus mengupdatenya secara manual. (Opsional)

Jika anda ingin mematikan fitur update otomatis Play Store, maka anda bisa memilih jangan update otomatis aplikasi. Setelah itu klik save.

Cara Mematikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store
Jangan update otomatis aplikasi

 

5. Selamat, sekarang fitur update otomatis aplikasi sudah dimatikan. Mulai saat ini, anda harus melakukan udate secara manual jika ingin mendapatkan pembaruan aplikasi. Untuk menghidupkan kembali firut update otomatis, anda hanya perlu mengganti pilihan update otomatis menggunakan jaringan apapun atau jaringan Wi-Fi saja.

Manfaat mematikan update otomatis play store

Kenapa anda harus mematikan fitur update otomatis dari Play Store? Padahal fitur tersebut akan membantu anda dalam mendapatkan pembaruan suatu aplikasi. Berikut adalah beberapa manfaat jika anda mematikan fitur update otomatis Play Store :

1. Hemat ruang penyimpanan
Suatu aplikasi yang barus saja diperbarui pasti memiliki ukuran yang lebih besar dari sebelumnya. Ketika anda menghidupkan fitur update otomatis, maka Play Store akan langusng menginstall aplikasi tersebut. Jika aplikasi yang diperbarui secara otomatis cukup banyak, hal tersebut tentu akan membuat memori penyimpanan anda penuh.

Baca Juga :  Cara Update Aplikasi di Play Store (Satu-Satu atau Langsung Banyak Sekaligus)

2. Hemat kuota internet
Keuntungan lain yang anda dapatkan ketika mematikan fitur update otomatis adalah kuota internet anda menjadi lebih hemat. Ketika fitur update otomatis nyala, maka Play Store akan langsung melakukan update jika ada pembaruan aplikasi. Hal tersebut pasti akan menyedot kuota internet anda cukup banyak. Dengan mematikan fitur update otomatis, maka kuota internet anda menjadi lebih hemat.

3. Dapat memilih untuk mengupdatenya atau tidak
Ketika update otomatis dinyalakan, maka secara otomatis aplikasi yang ada pembaruan akan diupdate oleh Play Store. Dengan mematikan fitur tersebut, anda bisa lebih fleksibel untuk menentukan apakah ingin mengupdate aplikasi atau tidak. Karena tidak sedikit orang yang lebih nyaman untuk menggunakan aplikasi versi lawas daripada yang versi terbaru. Sehingga mereka merasa tidak perlu untuk mengupdate aplikasi tersebut.

Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk mematikan fitur update otomatis aplikasi melalui playstore. Bagaimana, cukup mudah sekali bukan untuk mematikan fitur tersebut. Sekarang anda tidak perlu khawatir kuota anda habis atau penyimpanan anda penuh.

Jangan lupa untuk membaca artikel saya mengenai cara membuat daftar wishlist dari aplikasi yang ingin anda instal. Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar