close

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah – Hallo sobat koplo, Instagram merupakan sosial media yang sangat populer dikalangan masyarakat. Hal tersebut dikarenakan, fitur-fitur yang dimiliki oleh Instagram sangat lengkap dan menarik jika dibandingkan dengan sosial media lain. Pengguna Instagram tidak hanya datang dari kalangan remaja, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua semua menggunakan Instagram.

Di Instagram, anda dapat membagikan sebuah foto atau video, memposting instagram reels seperti tiktok, saling mengukuti antar pengguna, saling mengirimkan pesan, memberikan like & komentar pada postingan, membuat sebuah story, melakukan live streaming, dan lain sebagainya. Karena begitu banyak nya fitur yang dimiliki Instagram, jumlah pengguna Instagram terus meningkat dari waktu ke waktu.

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah
Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah

Ketika menggunakan Instagram, anda dapat memberikan like dan komentar pada postingan yang diterbitkan oleh orang lain. Begitu juga sebaliknya, orang lain juga dapat memberikan like dan komentar pada foto atau video yang anda unggah di akun Instagram anda. Hal itulah yang menarik bagi pengguna Instagram. Banyak orang yang menginginkan foto atau video yang diunggah, mendapatkan banyak like dan komentar dari pengguna lain.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Instagram Diblokir dari Membagikan Video Siaran Langsung

Kita semua tahu bahwa hampir semua sosial media memiliki fitur untuk memberikan like dan komentar pada setiap postingan yang diunggah. Jadi fitur tersebut bisa dibilang sudah tidak terlalu menarik. Menanggapi hal tersebut, pada akhirnya pihak Instagram membuat sebuah inovasi terbaru dengan menambahkan fitur like atau react love pada story Instagram.

Dengan fitur like atau react love pada postingan Instagram tersebut, anda dapat memberikan like atau mereact love pada story yang dibuat oleh pengguna lain. Begitu juga sebalinya, pengguna lain juga dapat memberikan like atau react love pada story yang anda buat. Apakah anda sudah mengetahui bagaimana cara untuk menggunakan fitur tersebut?

Baca Juga :  Cara Mengubah Font di Bio, Nama, dan Caption Instagram

Jika pada saat ini anda tidak mengetahui bagaimana cara unutk memberikan like atau react live di Story Instagram, maka anda tidak perlu khawatir. Karena pada kesempatan kali ini, saya akan memberikan tutorial bagaimana cara memberikan like atau react love pada story Instagram. Berikut adalah langkah-langkahnya :

1. Pertama, silahkan buka akun Instagram anda
2. Setelah itu, silahkan anda lihat story yang dibuat oleh pengguna lain

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah
Buka story yang ingin dibuat

3. Kemudian, setelah menemukan story yang ingin anda like atau react, silahkan anda tekan icon love yang berada di pojok kanan bawah story

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah
Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah

4. Pastikan tanda love sudah berubah menjadi warna merah

Cara Memberikan Like atau React Love di Story Instagram dengan Mudah
Pastikan love berwarna merah

5. Jika sudah berwarna merah, selamat anda sudah berhasil memberikan like atau react love pada story Instagram

Baca Juga :  Cara Download Foto/Video dari DM Instagram dengan Mudah

Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk memberikan like atau react love pada story instagram. Sekarang, tidak hanya postingan dan reels instagram yang dapat dilike oleh pengguna lain. Dengan adanya update baru, anda juga dapat memberikan like pada story instagram.

Jika anda tertarik dengan artikel tentang Instagram lainnya, jangan lupa untuk membaca artikel saya yang berjudul Cara Mengatasi Lupa Username Instagram dengan Mudah. Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar