Cara Membuat Akun Google Classroom Untuk Guru dan Murid – Hallo sobat koplo, Seiring dengan perkembangan teknologi, sekarang sudah banyak hal yang bisa dilakukan secara online. Salah satunya adalah kegiatan pembelajaran. Sekarang anda bisa melakukan pembelajaran jarak jauh dan tidak perlu adanya pertemuan tatap muka. Hal itu tentu akan lebih efektif karena pembelajaran bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.
Salah satu aplikasi yang dapat mendukung pembelajaran jarak jauh adalah Google Classroom. Google Classroom merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh google untuk memudahkan para pengajar dalam memberikan pembelajaran kepada muridnya tanpa harus bertatap muka. Fitur-fitur yang ada di Google Classroom juga sangat lengkap, anda bisa membuat kelas, mengirim tugas, menilai tugas dan lain sebagainya.

Cara Membuat Akun Google Classroom Untuk Guru dan Murid
Untuk dapat menggunakan Google Classroom sangat lah mudah. Anda hanya perlu membuat akun di Google Classroom dan mulai membuat kelas. Sama seperti kelas pada umumnya, di Google Classroom juga terdapat sesorang sebagai guru dan ada juga yang sebagai murid. Lalu bagaimana cara untuk membuat akun untuk guru dan murid?
Cara untuk membuat akun di Google Classroom baik untuk Guru ataupun Murid sangatlah mudah, jika anda belum mengetahui bagaimana caranya, maka anda tidak perlu khawatir. Karena pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara untuk membuat akun di Google Classroom baik untuk Guru atau murid. Berikut adalah tutorialnya :
1. Pertama, silahkan buka halaman Google Classroom
2. Setelah itu, silahkan masuk dengan akun google anda dengan cara memasukkan email dan password

3. Setelah proses masuk selesai, anda akan diarahkan ke halaman awal Google Classroom. Silahkan anda klik Lanjutkan

4. Selamat anda sudah berhasil membuat akun di Google Classroom

Sebenarnya, akun untuk Guru dan akun untuk Murid di Google Classroom itu sama. Hal yang membedakan adalah pangkat atau status ketika berada dikelas. Ketika anda membuat sebuah kelas baru, maka secara otomatis anda akan menjadi guru di kelas tersebut. Selain itu, anda juga dapat menambahkan orang lain untuk menjadi seorang guru dikelas yang anda buat.
Lalu jika anda hanya bergabung ke dalam kelas yang dibuat oleh orang lain, maka secara otomatis status anda dalam kelas tersebut hanyalah sebagai murid. Kecuali jika pemilik kelas mengangkat anda menjadi seorang guru.
Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk membuat akun di Google Class Room baik untuk Murid atau Guru. Bagaimana, sangat mudah sekali bukan tutorialnya. Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.