close

Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah

Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah – Hallo sobat koplo, Tiktok merupakan salah satu sosial media yang cukup populer belakangan ini. Bahkan pada saat ini jumlah orang yang mendownload aplikasi Tiktok melalui Playstore sudah lebih dari 500 juta orang. Jumlah tersebut tentu sangatlah banyak, karena memang pengguna Tiktok berasal dari berbagai usia dan tersebar diseluruh dunia.

Tiktok bisa menjadi sebesar ini dikarenakan fitur-fitur yang dimilikinya sangatlah lengkap. Dahulu, Tiktok hanyalah aplikasi untuk upload video pendek berdurasi kisaran 15 detik. Akan tetapi seiring dengan update yang dilakukan, sudah terdapat fitur-fitur menarik yang dapat anda gunakan di aplikasi Tiktok secara gratis.

Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah
Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah

Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah

Pada saat ini Tiktok tidak hanya sebatas sosial media yang digunakan untuk upload video pendek saja, melainkan sudah banyak fitur-fitur tambahan yang cukup bermanfaat bagi penggunanya. Seperti fitur video siaran langsung, duet dan stich video, Tiktok shop, dan lain sebagainya. Karena fitur itulah banyak orang yang mulai menggunakan Tiktok.

Saking viralnya, pada saat ini hampir seluruh orang sudah memiliki akun Tiktok. Baik itu anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua. Semua memiliki Tiktok dikarenakan informasi yang terdapat didalamnya sangat lengkap. Selain digunakan sebagai sosial media pada umumnya, ternyata anda juga dapat menghasilkan uang dari Tiktok.

Baca Juga :  Apa itu Bom Like atau Spam Like di Tiktok? Apa Efeknya Bagi Akun Tiktok?

Karena banyaknya pengguna aktif aplikasi Tiktok, sudah banyak orang yang memanfaatkan Tiktok sebagai sarana untuk mendapatkan uang tambahan dan bahkan menjadikan Tiktok sebagai sarana mencari uang yang utama.

Di TIktok anda dapat berjualan melalui TIktok Shop, melakukan video siaran langsung untuk mendapatkan gift, mempromosikan produk orang lain, dan menerima endorse dari produk. Semua itu dapat anda lakukan melalui Tiktok karena memang pengguna aktif Tiktok sangatlah banyak. Selain itu, dengan adanya fitur FYP, video anda dapat viral dalam waktu yang cepat.

Dari beberapa cara mendapatkan uang diatas, cara yang paling sering digunakan oleh orang-orang adalah dengan melakukan endorse produk tertentu. Sebagai pengguna Tiktok, apakah anda sudah pernah menerima endorse produk dari pemilik bisnis?

Jika anda belum pernah menerima endorse dari sebuah produk, maka anda tidak perlu khawatir. Karena pada kesempatan kali ini saya akan memberikan sebuah tips bagaimana agar anda dapat menerima endorse dari produk orang lain. Silahkan anda coba beberapa tips berikut ini :

Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah
Cara Mendapatkan Endorse di Tiktok dengan Mudah

1. Perbanyak jumlah follower akun Anda

Agar bisa mendapatkan endorse di sosial media manapun, terutama Tiktok, hal yang pertama kali harus anda perhatikan adalah jumlah follower dari akun Tiktok anda. Pastikan akun anda sudah memiliki Follower yang banyak sehingga para pemilik bisnis atau produk tertarik untuk mengendorse anda.

Baca Juga :  Berapa Batasan Maksimal Follow Tiktok agar Tidak Terkena Limit?

2. Tingkatkan jumlah like dan komentar postingan anda

Selain meningkatkan jumlah follower, hal lain yang harus anda perhatikan adalah pastikan jumlah like dan komentar disetiap postingan anda sesuai dengan jumlah follower yang anda miliki. Kalau bisa malah lebih banyak. Para pendendose sangat menghindari akun dengan jumlah follower banyak tetepi jumlah like dan komentar di setiap postingan selalu sepi.

3. Buat konten yang tertarget

Seorang pebisnis akan mengendorse orang di Tiktok yang memiliki konten relevan dengan produk mereka. Contoh nya, produk kecantikan pasti akan mengendorse Tiktoker yang membahas tentang kecantikan atau make up. Oleh karena itu, coba buat konten yang spesifik membahas suatu hal.

4. Bangun citra positif

Agar akun Tiktok yang anda miliki mendapatkan endorse dari orang lain, pastikan akun Tiktok anda memiliki nilai yang baik dimata orang lain. Nilai yang dimaksud adalah komentar yang di berikan selalu positif, tidak ada yang menhujat, dan banyak mendapat dukungan dari orang lain.

5. Manfaatkan live streaming di Tiktok

Selain mengunggah konten yang bermanfaat di Tiktok, anda juga dapat memanfaatkan fitur live streaming yang ada di Tiktok. Dengan live streaming, anda dapat mereview produk secara langsung. Biasanya banyak orang yang lebih suka jika produk nya di review melalui live streaming.

Baca Juga :  Cara Mengubah Bahasa Aplikasi Tiktok dengan Mudah

6. Cantumkan kontak anda di Profil Tiktok

Kontak merupakan hal yang sangat penting agar bisa mendapatkan endorse di Tiktok. Biasanya sebelum melakuakn endorse, semua pemilik usaha akan menghubungi anda terlabih dahulu untuk menanyakan bagaimana sistem endose dan berapa tarifnya. Oleh karena itu, untuk memudahkan mereka dalam menghubungi anda, pastikan anda menambahkan kontak di Profil Tiktok.

7. Jangan patok harga terlalu tinggi

Hal terpenting yang harus anda perhatikan agar bisa mendapatkan endorse dari Tiktok adalah pastikan tarif endorse yang anda pasang tidak terlalu mahal. Apalagi bagi anda yang belum pernah mendapatkan endorse sebelumnya. Alangkah lebih baik jika anda mematok tarif murah terlebih dahulu. Setelah anda mulai dikenal, barulah menaikkan harga.

Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk mendapatkan endose di Tiktok. Endorse merupakan cara mendapatkan uang paling mudah melalui sosial media. Karena anda hanya perlu mempromosikan produk tertentu melalui postingan, story, atau live streaming yang anda lakukan.

Jika anda tertarik dengan cara mendapatkan uang di Tiktok, jangan lupa untuk membaca artikel saya yang berjudul cara mendapatkan uang di Tiktok, hasil hingga jutaan rupiah. Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar