close

Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru

Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru – Hallo sobat blogger, tahukah kalian, bahwa pada tanggal 19 Juli 2021, Google Adsense baru saja melakukan perubahan pada kode iklan yang kalian pasang pada Blog. Kode iklan yang baru tersebut memungkinkan Google Adsense untuk memicu fitur pengoptimalan lebih awal yang bisa meningkatkan peforma iklan yang tayang pada situs anda. Maka sebagai pemiliki blog atau website, anda harus mengganti kode iklan pada blog anda dengan kode yang baru.

Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru
Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru

 

Apa perbedaan antara iklan adsense yang lama dan yang baru?

Sebenarnya perbedaan kode iklan adsense yang lama dan yang baru tidaklah banyak, hanya ada beberapa tambahan script pada kode iklan yang lama. Berikut adalah kode iklan yang baru :

<script async src=”https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1234″ crossorigin=”anonymous”</script>

Berikut adalah contoh kode iklan secara penuh :

<script async src=”https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1234″ crossorigin=”anonymous”</script>
<ins class=”adsbygoogle”
style=”display:block”
data-ad-client=”ca-pub-1234″
data-ad-slot=”5678″
data-ad-format=”auto”
data-full-width-responsive=”true”></ins>
<script>
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
</script>

Yak, dari kode diatas, penambahan terjadi pada script iklan ?client=ca-pub-1234″ crossorigin=”anonymous” yang pada kode iklan yang lama script tersebut tidak ada.

Baca Juga :  Berapa Minimal (Ambang Batas) Saldo Google Adsense Agar Bisa Gajian Setiap Bulan?

Apakah wajib untuk mengganti kode iklan dengan yang baru?

Sebenarnya tidak ada kewajiban bagi anda untuk mengganti kode iklan dengan yang baru. Meskipun anda tetap menggunakan kode iklan yang lama, iklan adsense masih bisa tayang pada blog anda. Akan tetapi, jika anda mengganti kode iklan adsense di blog anda dengan yang baru, blog anda akan memperoleh fitur pengoptimalan baru Google Adsense. Saya sendiri merekomendasikan anda untuk mengganti kode iklan dengan yang baru agar penghasilan anda meningkat.

Hal-hal yang harus diperhatikan ketika mengganti kode iklan yang baru

Ketika anda mengganti kode iklan lama menjadi yang baru, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Karena jika tidak, performa iklan yang tayang di blog anda tidak akan maksimal. Berikut adalah beberapa hal yang perlu anda perhatikan ketika mengganti kode iklan adsense lama menjadi kode adsense yang baru :

1. Perbarui semua kode adsense di Blog anda
Apakah anda memasang lebih dari 1 iklan pada blog anda? Jika anda memasang lebih dari 1 iklan pada blog anda, maka anda harus mengganti seluruh kode iklan anda menjadi kode iklan yang baru. Jangan melakukan perpaduan antara kode iklan yang lama dan kode iklan yang baru, karena itu akan menurunkan peforma iklan pada blog anda.

Baca Juga :  Cara Membuat 2 Iklan Melayang di Kanan Kiri Blog dengan Tombol Close

2. Pastikan ID penayangan sudah benar
Dikarenakan kode iklan yang baru mengandung ID penayang iklan anda, Pastikan ID penayang anda sudah terpasang dengan benar dan tidak ada kesalahan. Dikarenakan ID penayang sangat penting bagi pemasang iklan. Jika kode penayang salah, maka penghasilan yang didapat dari iklan yang anda pasang tidak akan masuk ke akun anda.

Cara mengganti kode iklan yang lama dengan yang baru

Jika anda bingung mengganti nya secara manual, maka anda dapat melihat dan mencopy kode iklan yang baru melalui dashboard google adsense anda. Caranya adalah sebagai berikut :
1. Masuk ke dashbord adsense anda
2. Kemudian masuk ke Menu Iklan -> Ringkasan -> Kemudian Menurut Unit Iklan

Baca Juga :  Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogger dengan Mudah
Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru
Menurut unit iklan

 

3. Pada menu tersebut, maka terdapat seluruh unit iklan yang sudah anda buat, silahkan anda cari unit iklan yang anda pakai di blog anda, kemudian klik kode < > untuk melihat unit iklan yang baru.

Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru
Klik dapatkan kode

 

4. Setelah itu akan ditampilkan kode iklan anda yang baru, silahkan klik salin cuplikan kode untuk mencopy kode  tersebut.

Cara Meningkatkan Performa Iklan Google Adsense dengan Kode Iklan yang Baru
Salin cuplikan kode

 

5. Sekarang anda sudah mendapatkan kode iklan yang baru. Sekarang anda masuk ke Dashboard blogger anda, dan ganti kode iklan anda dengan yang baru.

Yak, cukup sampai disini dulu artikel saya kali ini yang membahas tentang cara meningkatkan performa iklan google adsense dengan kode iklan yang baru. Dengan anda mengganti kode iklan menjadi yang baru, maka anda akan mendapatkan fitur pengoptimalan dari google adsense. Sehingga pendapatan anda dari Google Adsense akan lebih optimal. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar