Cara Menolak Jingling dan Tips Menghindari Jingling pada Blog – Menjadi seorang blogger, memiliki banyak visitor merupakan hal yang di impikan. Karena jika blog mempunyai banyak visitor sudah pasti blog tersebut bisa menghasilkan uang.
Semua blogger saling berlomba-lomba untuk menaikkan visitor mereka. Akan tetapi, apakah kalian sudah pernah mengecek darimanakah sumber visitor tersebut. Dalam dunia blogger, visitor terbagi menjadi 2 jenis. Yaitu visitor ori dan visitor bot.

Apakah itu visitor ori dan visitor bot?
Sebelum masuk ke pembahasan, alangkah lebih baik jika kita memahami apaitu visitor ori dan visitor bot. Visitor ori adalah visitor yang berasal dari mesin pencarian seperti google, bing, dan yahoo. Sedangkan visitor bot adalah visitor yang didatangkan secara sengaja dengan suatu tools tertentu. Nah, visitor bot ini tidak baik bagi kesehatan blog kita. Nah apa hubungannya dengan jingling?
Apa yang dimaksud dengan jingling?
Secara awam, jingling sering disebut sebagai bot visitor atau auto visitor. Jadi, suatu blog tiba tiba akan mendapatkan visitor yang sangat signifikan secara tiba-tiba. Akan tetapi, visitor ini bukan berasal dari mesin pencarian. Bahkan bukan juga manusia. Melainkan visitor tersebut hanyalah sebuah bot yang dikirim. Jika dilacak lebih lanjut, visitor yang banyak tersebut hanya berasal dari 1 IP address. Dengan begitu, google pasti akan langsung mencurigainya. Tentu hal tersebut sangat berbahaya bagi blog kita.
Apa bahaya jingling terhadap blog?
Apabila anda seorang blogger, maka anda harus mengetahui tentang bahaya jingling terhadap blog. Yang perlu diingat, jingling adalah visitor berupa bot. Sebagian orang pasti akan merasa senang jika blog nya memiliki banyak visitor.
Akan tetapi jangan senang jika visitor tersebut ternyata bot (jingling). Karena jika blog anda terus-terusan terkena jingling, maka hal tersebut akan diindikasi sebagai spam oleh google. Dan dampak nya bagi blog yaitu blog anda akan dinilai rendah oleh google dan tidak bisa bersaing di hasil pencarian google.
Bahkan lebih parahnya lagi, blog anda akan dibanned atau blog anda tidak diindex lagi oleh google. Selain itu masih ada dampak-dampak lain yang ditimbulkan. Seperti
1. Blog anda akan masuk kedalam sandbox google
2. Jika blog anda sudah terpasang google adsense, maka akun google adsense anda rawan sekali terkena banned
3. Rank alexa akan langsung membengkak/turun
4. Blog dianggap spam oleh google dan tidak akan bisa bersaing
5. Mematahkan semangat anda untuk meneruskan ngeblog
Bagaimana cara menolak dan menghindari terkena jingling
Sebagai seorang blogger, maka anda wajib untuk mengetahui bagaimana cara agar blog terhindar dari serangan yang dinamakan jingling. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan beberapa cara yang dapat anda terapkan agar blog anda terhindar dari jingling.
1. Menggunakan robots.txt untuk melakukan pemblokiran
Bagaimana cara menggunakannya? Cara menggunakan robots.txt untuk melakukan pemblokiran agar blog terhindari dari jingling adalah sebagai berikut
-Masuk kedalam dashboard blogger anda
-Masuk ke menu setelan -> Preferensi Penelusuran -> Robot Txt Khusus -> Edit -> Pilih Opsi Ya
-Setelah itu, masukkan kode berikut
User-agent: Mediapartners-Google
Disallow:
User-agent: Googlebot
Allow: /
Disallow: /search
User-agent: *
Disallow: /
Sitemap: https://www.bloggerkoplo.com/sitemap.xml
Setelah itu klik oke.
Catatan Silahkan ganti url www.bloggerkoplo.com dengan alamat blog anda.
Maksud dari kode diatas yaitu anda hanya memperbolehkan robot dari google yang merayapi blog anda. Jadi selain dari google tidak akan bisa.
2. Menolak jingling menggunakan cloudflare
Sebelumnya menggunakan cloudflare alangkah lebih baik jika kalian memahami ap aitu cloudflare, cloudfare adalah sebuah CDN (Content Delivery Network). Cloudflare memiliki fungsi untuk menyaring trafik yang masuk dan mempercepat akses. Cloudflare juga berfungsi untuk sebagai keamanan tambahan pada sebuah blog sehingga blog bisa terhindar dari serangan DDoS.
Ketika blog anda menggunakan cloudflare, blog anda menjadi terlindungi karena cloudflare akan memverifikasi terlebih darhulu IP yang masuk. Sehingga blog menjadi terlindungi. Lalu bagaimana cara menggunakan cloudflare? Cara menggunakan cloudflare cukup mudah. Karena anda tinggal masuk saja ke web cloudflare https://www.cloudflare.com/ dan masukkan halaman blog yang ingin dilindungi. Caranya yaitu dengan mengganti DNS Cname dengan DNS Cname yang sudah disediakan oleh cloudflare.
3. Menggunakan Disavow Link Main yang disediakan oleh google
Cara Menggunakannya yaitu :
-Buka halaman disavow link main
-Pilih blog yang akan dilindungi. Misalnya www.bloggerkoplo.com
-Kemudian klik disavow link. Maka anda disuruh mengupload daftar link yang akan diblok. Format filenya .txt
Jika anda belum memiliki file nya silahkan buat terlebih dahulu dengan cara.
a. Buka notepad
b. Masukkan link berikut. Link ini adalah beberapa sumber trafik jingling
-https://masterjingling.blogspot.com/
-https://mbahjingling.blogspot.com/
-https://web.facebook.com/Chemicalauto
-http://projing.blogspot.com/
-http://berijinglink.blogspot.com/
-https://automodarkau.blogspot.com/
c. kemudian save dengan format txt.
-Setelah file dibuat silahkan upload file tadi ke halaman disavow link.
4. Menggunakan script anti jingling pada blog
Cara ini sangat mudah untuk dipraktekkan. Caranya yaitu dengan cara menambahkan sebuah script pada template anda.
-Pertama buka dashboard blogger anda
-Masuk ke tema -> Edit html
-Anda akan masuk ke dalam html editor template anda
-Silahkan cari kode </head>
, kemudian letakkan kode berikut tepat diatas kode </head>
<script>
//<![CDATA[ var allow =[‘google’,’facebook’,’bing’,’yandex’,’yahoo’,’geevv’,'(tambahkan yang lain boleh)’, dst]; //Sumber lalu lintas yang diizinkan untuk mengakses Blog
var valid = false;
if(!document.referrer==”){
for(var i =allow.length; i–;){ if(document.referrer.toLowerCase().includes(allow[i].toLowerCase())){
valid = true;
break;
}
}
if(valid==false){
window.location =document.referrer; //Arahkan ke Web Jingling jika tidak sesuai dengan sumber lalulintas diatas
}
}//]]>
</script>
-Setelah itu klik simpan.
Oke, diatas adalah 4 cara yang dapat anda lakukan untuk menolak atau melindungi blog anda dari jingling. Setelah menerapkan 4 cara diatas anda juga harus mengetahui beberapa hal agar anda bisa terhindar dari serangan jingling.
1. Bersainglah secara fair terhadap blog saingan anda
Jingling biasanya berawal dari seseorang yang iri terhadap blog yang menjadi saingan blog mereka karena memiliki peringkat lebih baik dari pada blognya. Maka dia melakukan jingling untuk menjatuhkan blog saingannya tersebut. Maka saran dari saya, bermainlah secara bersih maka blog anda akan aman dan menjadi berkah.
2. Jangan sering membagikan alamat blog anda kepada orang lain, terutama grup-grup facebook
Menjadi seorang blogger, terkadang lebih baik tidak menunjukkan dirinya. Biarkan blognya saja yang dikenal sedangkan pemiliknya sengaja dirahasiakan. Tujuannya agar melindungi blog anda dari serangan orang-orang yang membenci anda.
3. Selalu memposting artikel yang bermanfaat bagi orang lain
Yang terakhir in sering disepelekan oleh orang-orang, akan tetapi yang terakhir ini cukup penting. Apabila blog anda selalu memposting artikel-artikel yang berbobot, maka orang akan memiliki respon yang baik kepada blog anda. Sehingga orang lain tidak akan melakukan hal-hal yang jahat kepada blog anda.
Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk menghindari backlink bagi sebuah blog. Backlink adalah visitor bot yang biasanya dikirimkan oleh pesaing untuk menjatuhkan blog anda. Jika dibiarkan, jingling akan memberikan dampak yang buruk bagi blog anda, maka anda harus segera mengatasinya.
Jika anda tertarik dengan tutorial mengenai blog lainnya jangan lupa untuk membaca artikel saya yang berjudul cara mengatasi error data web inti (Masalah CLS : Lebih dari 0,25). Semoga artikel saya kali ini bemanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.