close

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion (AM)

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion – Hallo sobat koplo, jika anda sering mengedit video menggunakan HP, pasti anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Alight Motion. Aplikasi alight motion adalah aplikasi edit video melalui HP yang cukup digemari oleh orang-orang. Biasanya orang menggunakan alight motion untuk mengedit video tiktok berupa video jedag-jedug, slowmo, atau jenis video lainnya.

Salah satu alasan yang menyebabkan aplikasi alight motion memiliki banyak pengguna adalah dengan adanya fitur preset. Dengan adanya fitur preset, pengguna bisa membagikan preset buatan sendir kepada orang lain dan menggunakan preset yang sudah dibuat oleh orang lain. Dengan fitur tersebut, proses editing menjadi lebih cepat.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Aplikasi Alight Motion (AM) Tidak Bisa Diinstall di HP
Cara Membuat Preset XML di Alight Motion (AM)
Cara Membuat Preset XML di Alight Motion (AM)

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion

Pada saat ini, terdapat 2 jenis preset yang ada di aplikasi Alight Motion. Kedua preset tersebut adalah preset dibawah 5Mb dan preset XML. Akan tetapi, pada kesempatan kali ini saya hanya akan membahas cara untuk membuat preset XML di aplikasi alight motion.

Kita semua tahu bahwa preset alight motion dibawah 5 MB lebih digemari oleh editor dikarenakan mudah untuk mengimpor dan mengeditnya. Akan tetapi, untuk membuat preset dibawah 5 MB anda harus membayar sedikit mahal. Oleh karena itu, preset XML bisa menjadi alternatif jika anda ingin membuat preset sendiri. Cara untuk membuat preset XML cukup mudah. Berikut adalah tutorialnya :

Baca Juga :  Cara Menghilangkan Green Screen di Alight Motion (AM)

1. Pertama, silahkan anda buat project baru di aplikasi alight motion

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion
Buat proyek

2. Setelah itu, silahkan anda selesaikan editan anda terlebih dahulu

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion
Selesaikan proses editing

3. Setelah proses edit selesai, silahkan masuk ke menu proyek. Silahkan anda tekan lama pada bagian project yang ingin anda buat preset, lalu klik icon tanda panah dibagian pojok kanan atas untuk menggexport proyek

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion
Export proyek

4. Kemudian akan terbuka menu Export dan bagikan. Untuk membuat preset XML, silahkan anda pilih XML lalu tekan ekspor.

Cara Membuat Preset XML di Alight Motion
Export sebagai XML

5. Selamat, anda sudah berhasil membuat preset XML di alight motion. Sekarang anda bisa membagikan preset tersebut melalui whatsapp atau link google drive.

Baca Juga :  Download 10 Preset Alight Motion Jedag-Jedug Free Fire (FF) Duo Maut (Dibawah 5MB)
Cara Membuat Preset XML di Alight Motion
Preset XML sudah berhasil dibuat

Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk membuat preset XML di alight motion. Preset XML ini biasanya sering dijadikan alternatif selain preset dibawah 5MB, dikarenakan agar bisa membuat preset dibawah 5MB, anda harus berlangganan alight motion terlebih dahulu.

Jika anda tertarik dengan tutorial alight motion lainnya, silahkan baca artikel saya yang berjudul Cara Memotong Video di Alight Motion (AM). Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar