close

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis – Hallo sobat koplo, whatsapp bisnis merupakan aplikasi yang dapat digunakan oleh para pemilik bisnis untuk menjalankan usahanya. Whatsapp bisnis memiliki beberapa fitur tambahan yang tidak dimiliki oleh whatsapp yang biasa. Salah satu fitur yang dimilii oleh whatsapp bisnis yang sangat membantu pebisnis adalah fitur katalog.

Katalog merupakan foto tampilan dari produk-produk yang kita jual atau jasa-jasa yang kita tawarkan. Dengan adanya katalog produk, customer kita menjadi lebih mudah dalam memilih ingin membeli produk yang mana atau ingin menggunakan jasa yang mana. Selain itu, kita sebagai pemilik bisnis juga tidak harus mengirimkan gambar satu per satu ke setiap customer yang menanyakan katalog bisnis kita.

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis

Biasanya, orang-orang akan membuat katalog produk mereka menggunakan instagram atau landing page website. Jika anda menggunakan whatsapp sebagai sarana komunikasi utama bisnis anda, hal tersebut tentu tidak kan efektif. Karena ketika customer anda ingin melihat katalog, mereka harus membuka instagram atau membuka landing page yang anda miliki.

Baca Juga :  Cara Mematikan Notifikasi Kode Keamaan Telah Berubah di Whatsapp

Untuk memudahkan pebisnis dalam memberikan katalog kepada customernya, whatsapp bisnis memiliki fitur yang dapat menghandle permasalahan tersebut. Sekarang, anda dapat menambahkan katalog produk di whatsapp bussines. Anda bisa menambahkan katalog secara lengkap dengan gambar, harga, deskripsi, dan lain sebagainya.

Sebagai pemilik bisnis, apakah anda sudah mengetahui bagaimana cara untuk membuat katalog di whatsapp bisnis anda? Jika anda belum mengetahuinya, maka anda tidak perlu khawatir. Karena pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagiaman cara membuat sebuah katalog di whatsapp bisnis. Berikut adalah tutorial nya :

1. Pertama, silahkan buka aplikasi whatsapp bisnis di HP anda

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Masuk ke whatsapp bisnis

2. Setelah itu, silahkan anda klik titik tiga di pojok kanan atas, lalu pilih fitur bisnis

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Masuk ke fitur bisnis

3. Pada menu fitur bisnis, silahkan anda masuk ke menu Katalog

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Masuk ke menu katalog
Baca Juga :  Cara Mengatasi Whatsapp Error dengan Mudah, 100% Berhasil

4. Setelah masuk di menu Katalog, silahkan anda tambahkan item atau produk anda terlebih dahulu dengan cara mengeklik Tambah Item Baru

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Tambahkan item atau produk anda

5. Setelah itu, silahkan anda tambahkan produk anda, terdapat beberapa hal yang harus anda isi yaitu :

  • Foto produk
  • Nama item
  • Harga (jika ada)
  • Deskripsi (jika ada)
  • Tautan
  • Kode item

Setelah semuanya sudah terisi, silahkan anda klik Simpan

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Masukkan detail produk

6. Silahkan anda upload semua produk yang anda miliki menggunakan cara diatas
7. Setelah semua produk sudah anda upload, langkah selanjutnya adalah membuat koleksi. Silahkan anda klik Tambah koleksi baru

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Tambahkan koleksi atau kategori

8. Silahkan anda beri nama untuk koleksi anda, lalu klik Lanjut

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Beri nama koleksi atau kategori

9. Masukkan semua item yang sejenis kedalam koleksi tersebut, setelah itu klik Selesai

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Masukkan produk ke dalam koleksi atau kategori

10. Selamat, anda sudah berhasil membuat 1 koleksi katalog

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Koleksi berhasil dibuat
Baca Juga :  Cara Mendapatkan Nomor Kosong Untuk Daftar/Verifikasi Whatsapp

11. Berikut adalah tampilan katalog anda jika dilihat oleh customer anda

Cara Membuat Katalog Produk di Whatsapp Bisnis
Tampilan katalog anda jika dilihat orang lain

Jika anda ingin menambah koleksi pada katalog anda, langkah yang anda lakukan sama seperti diatas. Yaitu menambahkan item atau produk terlebih dahulu. Setelah itu, baru memasukkan produk-produk tersebut kedalam koleksi atau kategori. Dengan mengelompokkan produk berdasarkan kategori, hal tersebut akan memudahkan customer dalam melihat produk anda.

Yak, kira-kira seperti itulah cara untuk membuat katalog produk di whatsapp bisnis. Dalam sebuah bisnis, katalog memiliki peran yang cukup penting dalam kelangsungan bisnis anda. Dengan katalog yang menarik, anda dapat menarik lebih banyak pengunjung untuk berbelanja atau menggunakan jasa yang anda tawarkan.

Jika anda tertarik dengan tutorial whatsapp lainnya, jangan lupa untuk membaca artikel saya yang berjudul Cara Menambahkan Jam Kerja/Jam Operasional di Profil Whatsapp Bisnis. Semoga artikel saya kali ini bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di www.bloggerkoplo.com. Salam koplo.

Tinggalkan komentar